FITK UIN Jakarta Matangkan Program 2026 dalam Rapat Koordinasi dan Persiapan Sertijab Kabag Umum
FITK UIN Jakarta Matangkan Program 2026 dalam Rapat Koordinasi dan Persiapan Sertijab Kabag Umum

FITK UIN Jakarta Matangkan Program 2026 dalam Rapat Koordinasi dan Persiapan Sertijab Kabag Umum

Gedung FITK, BERITA FITK Online—Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menggelar rapat koordinasi sekaligus serah terima jabatan Kepala Bagian Tata Usaha (Kabag TU) Bidang Umum sebagai bagian dari penguatan tata kelola kelembagaan dan persiapan pelaksanaan program kerja tahun 2026. Kegiatan ini dilaksanakan di ruang sidang FITK Lantai 2 pada Senin (26/01/2026) dihadiri pimpinan fakultas, para wakil dekan, pejabat struktural, serta tenaga kependidikan FITK.

Dekan FITK UIN Jakarta, Prof. Siti Nurul Azkiyah, M.Sc., Ph.D, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas bergabungnya kembali Imam Thobroni, S.E. sebagai Kabag TU Bidang Umum. Ia menegaskan pentingnya soliditas tim dalam menghadapi agenda strategis fakultas yang semakin kompleks.

FITK

“FITK adalah fakultas terbesar di UIN Jakarta dengan ragam program dan kebutuhan yang harus dikelola secara cermat. Kehadiran Pak Imam diharapkan dapat memperkuat koordinasi dan memastikan seluruh agenda berjalan lebih terstruktur dan berkelanjutan,” ujar Prof. Siti Nurul Azkiyah.

Rapat koordinasi ini menjadi momentum awal pemetaan berbagai agenda prioritas, mulai dari penataan program kerja dan anggaran 2026, penguatan sarana dan prasarana, hingga persiapan kegiatan akademik, kemahasiswaan, dan kerja sama strategis fakultas. Salah satu fokus pembahasan adalah kesiapan FITK menjadi tuan rumah rapat pimpinan universitas serta sejumlah agenda nasional dan internasional yang akan dilaksanakan sepanjang tahun 2026.

Wakil Dekan Bidang Administrasi Umum FITK, Dr. Yudhi Munadi, S.Ag., M.Ag., menekankan pentingnya sinkronisasi antara perencanaan program dan tata kelola keuangan agar pelaksanaan kegiatan berjalan efektif dan akuntabel.

“Koordinasi sejak awal menjadi kunci agar program akademik dan nonakademik dapat dilaksanakan tepat waktu, tertib administrasi, dan sesuai dengan regulasi. Dengan sinergi yang kuat, kita optimistis seluruh agenda strategis FITK dapat terlaksana dengan baik,” jelas Dr. Yudhi Munadi.

Dari bidang kemahasiswaan dan kerja sama, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Kerja Sama dan Alumni, Salamah Agung, M.A., Ph.D. menyampaikan bahwa tahun 2026 akan diarahkan pada penguatan program-program unggulan mahasiswa, termasuk student mobility, pengembangan minat dan bakat, serta konsolidasi kegiatan kemahasiswaan agar lebih terintegrasi dan berdampak luas.

“Kami mendorong agar kegiatan kemahasiswaan tidak berjalan sendiri-sendiri, tetapi dikemas dalam agenda besar fakultas yang melibatkan banyak unsur. Dengan demikian, eksistensi dan prestasi mahasiswa FITK dapat semakin terlihat di tingkat nasional maupun internasional,” tuturnya.

Pada kesempatan tersebut, Imam Thobroni, S.E. selaku Kabag TU Bidang Umum yang baru menyampaikan komitmennya untuk mendukung penuh kebijakan pimpinan fakultas serta memperkuat layanan administrasi dan sarana prasarana.

“Amanah ini tentu membutuhkan kerja bersama. Dengan komitmen dan koordinasi yang baik, kami siap mendukung penguatan layanan bagi dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, serta masyarakat yang dilayani FITK,” ungkap Imam Thobroni.

Rapat koordinasi ditutup dengan penegasan komitmen pimpinan FITK untuk menyusun jadwal kerja yang lebih terukur, mempercepat realisasi program prioritas, serta memastikan tata kelola fakultas berjalan selaras dengan visi dan sasaran strategis UIN Syarif Hidayatullah Jakarta tahun 2026. (AM)

 

FITK2FITK3FITK4FITK5